Saturday, February 2, 2013

Pemenang Putri Indonesia 2013

Kontes kecantikan Putri Indonesia 2013 baru saja selesai digelar. Tadi sempat nonton meskipun tidak full. Tergoda dengan X factor. Habis bareng sih tayangannya. :P Dan ini dia pemenang Pemilihan Putri Indonesia 2013

Juara 1 : Whulandari.
putri Indonesia 2013
Model asal Sumatra Barat yang memang cantik menurutku.

Runner Up 1 : Marisa Sartika Maladewi
wakil dari Sumatra Selatan

Runner Up 2: Cok Istri Krisnanda Windani
Wakil dari provinsi Bali

Sebenarnya agak kecewa sih, karena saya lebih suka Jawa Barat. Tapi, saya kan bukan jurinya. Hehe. Selain 3 Juara tadi, masih ada lagi kategori pemenang lain.

10 Besar Pemilihan Putri Indonesia 2013
1. Finalis Wakil Sulawesi Utara, Novia Indriani Mamuaja.
2. Finalis Wakil Bengkulu, Bripda Friska Juliana Agustinus
3. Finalis Wakil DkI Jakarta 5, Rr. Audy Widdy Asteria
4. Finalis Wakil Nusa Tenggara Timur, clarasati Suhanda
5. Finalis Wakil Kalimantan Barat, Ayu Ravianti.
6. Finalis Wakil Sumatera Selatan, Masrisa Santika Baladewi
7. Finalis Wakil Bali, Cok Istri Krisnanda Widani
8. Finalis Wakil DKI Jakarta 3, Nadia Inggrida
9. Finalis Wakil Sumatera Barat, Whulandary
10. Finalis Wakil Jawa Barat, Ryan Putri Astrini.

Puteri Indonesia Persahabatan diraih oleh Kezia Elvina Wabiser dari Papua Barat. Puteri Indonesia Berbakat dimenangkan Cezia Greatia Pesurnay dari Papua.

Ada pula Puteri Indonesia Kepulauan Favorit yang dipilih berdasarkan voting SMS. Puteri Indonesia Kepulauan Sumatera diraih Wulandhary dari Sumatera Barat. Dari kepulauan Jawa diraih Rachel Georghea dari Jawa Tengah. Sementara itu untuk Kalimantan diraih Ayu Ravianti dari Kalimantan Barat. Dan dari Kepulauan Bali dan Nusa Tenggara dimenangkan oleh Cok Istri Krisnanda Widani dari Bali.

Puteri Indonesia Intelegensia I diraih Eva Septriani Sianipar, Puteri Indonesia Itelegensia II dimenangkan Aubry Widdy Asteria dari DKI 5, sedangkan Puteri Indonesia Intelegensia III diraih Kezia Elvina Wabiser dari Papua Barat. Ada pula kategori Puteri Indonesia Fotogenik yang diraih oleh Aubry Widdy Asteria dari DKI 5.

Oh iya, yang saya selalu heran kenapa DKI Jakarta selalu lebih dari satu wakilnya? Padahal Provinsi nya kan tetap satu. Ada yang tahu?

3 comments:

  1. dlu pernah ditanyakan ke pengurus Yayasan Puteri Indonesia. Ktanya sich krn DKI adlh tmpt berkumpulnya remaja2 berprestasi, jdi perlu diberi kesmptan lbh byk. Aq pribadi sich gak se7, coz gak adil rasanya. Btw salam knal ya.

    ReplyDelete
  2. Owh.. baru tahu saya.. btw saya juga tidak setuju. Kan di provinsi lain juga banyak remaja berprestasi. salam kenal juga, :)

    ReplyDelete
  3. selamat buat pemenangnya :) sukses ya :)

    ReplyDelete

Terima kasih Anda sudah mengunjungi d'journal of ifah.